Aku wanita dan aku butuh peranan papa

 

Bicara tentang seorang ayah, pasti semua orang memiliki definisi sosok yang berbeda- beda. kayak saya sendiri sebagai anak perempuan kedua dari ayah. Menurut saya, anak perempuan membutuhkan ayahnya. Ada ikatan istimewa antara seorang ayah dengan putrinya yang sangat berbeda dibandingkan dengan ikatan lainnya. Ayah adalah sosok pria terpenting dalam kehidupannya (ku). Di mata seorang anak perempuan, dia belajar seorang pria seharusnya menjadi seperti apa, apa yang dapat dia harapkan dari seorang pria, bagaimana dia hendaknya diperlakukan oleh seorang pria, dan bagaimana seorang pria hendaknya melihatnya. Adalah melalui ayah dia mendapatkan validasi utama dari kewanitaannya. Sebagai seorang anak perempuan, dia belajar bahwa dia adalah “putri kesayangan ayah” melalui sinar di mata ayah, cara ayah menggendong dan memeluknya, cara ayah memperhatikannya, dan cara ayah memberitahu betapa cantiknya dia dan betapa dia berkembang menjadi seorang gadis muda yang cantik. Selama masa ini dia mempelajari berbagai kekuatan yang ayah miliki dan dia mengembangkan perasaan aman ketika berada dekat ayah, tahu bahwa ayah akan melindunginya.Ketika putri pertamanya lahir, tampak ada kebingungan dalam diri pria yang biasanya kuat ini. Bagaimana saya menggendongnya? Apa yang dapat saya lakukan baginya? Bagaimana saya berbicara kepadanya? Dia terlihat begitu tak berdaya. Papah.. dan semua ayah di dunia ini yang memiliki putri pasti merasakan hal yang sama.
Anak perempuan tidak akan bisa bertahan tanpa nasihat ayahnya. Dan seorang ayah tidak akan bisa bertahan tanpa kasih sayang anak perempuannya.
papah sendiri bukanlah laki- laki dengan segala kharismatiknya seperti ayah pada umumnya. ia biasa saja, ia terlahir di lingkup keluarga yang sangat sederhana. ia bahkan memulai kehidupannya dari 0. Inspirasinya yang sering menjadi acuan saya dan saudara- saudara dalam menilai hidup. Bahwa hidup ini tidak mudah, Tuhan memang menghargai segala jenis pengorbanan yang kita berikan pada-Nya, tapi ada 1 hal yang papah selalu tanamkan di dalam hati dan pikiran kami, yaitu akan.. Tuhan tidak pernah menutup mataNya, bahkan Tuhan selalu menjaga kita, apabila kita mau dan bersedia dijagaNya. Tergantung pada kita sendiri, bagaimana menerima manis- pahitnya hidup ini. Papah membuat segalanya sempurna dengan kesederhanaannya.

“Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.” (Al Isra(17):23)

  

Selamat ulang tahun papah untuk sekali lagi…. My fave guy in the whole world. Wish you all the best..

With love,

Nobi

Tinggalkan komentar